Sunset Gili Terawangan |
Paket Honeymoon 4H3M
Hari 01 : Airport – Check- in hotel (D)
Team kami akan menjemput di Lombok Internation Airport, kemudian menuju hotel untuk proses check in, dinner di lokal restoran, setelah itu, kembali ke hotel dan acara bebas.
Hari 02 : Sasak TraditionalTour
Sarapan pagi di hotel, kemudian dilanjutkan program Sasak Tradisional Tour yang diawali dengan mengunjungi Desa Banyumulek yang merupakan desa centra kerajinan tanah liat/gerabah suku Sasak pulau Lombok, setelah itu mengunjungi Desa Sukarare yang merupakan perkampungan pusat penjualan dan pembuatan tenun ikat khas pulau Lombok, kemudian beranjak menuju Dusun Sade yang merupakan bentuk dusun tradisional suku Sasak, dimana Anda dapat menyaksikan lumbung padi tradisional dan rumah-rumah yang dibangun dengan menggunakan bahan-bahan kuno dimana kehidupan masyarakat suku Sasak Lombok terekam erat di dusun ini. Dilanjutkan dengan mengunjungi Pantai Kuta &Tanjung Aan yang terkenal akan pantai pasirnya yang putih dan sebagian lagi berbentuk khas seperti butiran merica, makan siang di lokal restoran di areal pantai kuta, setelah puas berwisata. Acara dilanjutkan dengan makan malam di restoran yang sudah kami siapkan, usai makan malam kembali ke hotel dan acara bebas.
Hari 03 : Gili Trawangan Tour
Setelah Sarapan pagi di hotel, dilanjutkan dengan program Gili Trawangan Tour, yang merupakan salah satu pilihan paket wisata harian yang menjadi primadona bagi sebagian besar wisatawan. Diawali dengan mengunjungi Bukit Malimbu dengan pemandangan laut yang indah serta pemandangan tiga Gili yakni Gili Air, Meno dan Trawangan, selanjutnya menuju pelabuhan untuk menyebrang ke Gili Trawangan dengan menggunakan Private Speed Boat, setelah tiba di Gili Trawangan. Anda dapat menikmati keindahan pemandangan alam bawah lautnya dengan Diving, Snorkeling, Berenang.Santai serta aktivitas lainnya seperti : Glass bottom boat,Marine walk, Canoe, Bersepeda, Naik Cidomo (biaya sendiri), hingga tiba waktu makan siang di lokal restoran yang sudah kami siapkan, setelah puas menikmati aktivitas wisata, selanjutnya kembali berlayar menuju pelabuhan dimana kendaraan sudah siap menunggu untuk melanjutkan perjalan ke arah Monkey Forest Pusuk, dimana terdapat ratusan ekor monyet jinak yang selalu setia menanti dipinggir jalan untuk diberi makan pengendara atau turis asing yang lewat. Acara dilanjutkan Dinner di sea food restoran pinggir pantai, setelah itu kembali ke hotel dan acara bebas
Hari 04 : Check-out hotel – Transfer ke Airport
Sarapan pagi di hotel, check out hotel, kemudian diantar ke airport untuk melanjutkan penerbangan menuju destinasi berikutnya.
No comments:
Post a Comment